23 Juni 2008

1 Tahun Lalu

Tanpa terasa waktu terus bergulir, tepat tanggal 23 lalu aku merayakan acara pertunanganku dengan Ica yang dalam waktu dekat nanti aku akan menjadikannya istriku.

Dihari yang sama pula kami merayakan Ulang Tahun papa yang ke 59, sehingga kini umur papa genap 60 tahun. Terimakasih Tuhan Engkau masih berkenan memberi 1 umur lagi kepada orang tuaku.

Waktu yang berlalu adalah hal yang sangat aku takutkan, yang selalu menghiasi doa-doaku dimalam hari, hari ini akan menjadi hari yang akan selalu kukenang seumur hidupku, disaat kami masih diperkenankan untuk tertawa, bercanda dan bertukar pikiran bersama.

Tidak ada yang abadi di dunia ini, dan aku ingin menikmati masa-masa yang masih bisa kunikmati saat ini, kenikmatan yang berbeda dengan masa-masa yang akan datang nanti.


So much about life
I've learned from you
You've set a good example
As I grew

Lessons you taught me
Beyond compare
These you gave lovingly
While I was in your care

How fortunate I am
No one knows better than I
Those valuable lessons
Everyday I apply

Thank you for all
That you've done
To numerous to mention
Thanks for each one




Tadi aku bicara dengan temanku "Togar", ia seorang tentara Angkatan Laut, ia disana bertugas sebagai pembina mental, aku tak menyangka ternyata imannya begitu kuat, dan sebaliknya aku merasa malu pada diriku sendiri. Hatiku sempat terketuk akan cerita-ceritanya, dimana selama ini aku telah lupa dengan janjiku pada Tuhan.

Aku pun terkadang kesal pada diriku sendiri, kenapa kekuatan dagingku selalu mengalahkan kekuatan hatiku. Selintas aku teringat bagaimana dulu aku tersesat, berjalan hampa seolah tanpa tujuan hingga akhirnya Ia datang kedalam mimpiku "temanku berkata mimpi seperti itu adalah Wahyu", dan seharusnya aku berbahagia karena Tuhan masih mencari aku sebagai domba yang tersesat.

Tuhan benar-benar sayang padaku, ia selalu mengingatkanku atas kesalahanku, termasuk dalam rencana pernikahan ini, melalui temanku Togar ini yang awalnya aku tak mengenalnya.

Kok bisa sih?? Mungkin hanya itu yang bisa terpikir olehku... Selama ini mama selalu mengajakku ke Gereja namun aku selalu menolaknya, tapi kok ia bisa mengetuk hatiku... Justru aku menjadi takut.... dalam hati aku hanya bisa berkata:



"maafkan aku Tuhan, aku memang manusia yang tidak tau diri, ajarkan aku untuk bisa menyenangkan hatiMu"

2 komentar:

Anonim mengatakan...

:) ayooo...kita ke gereja bareng yukk...;p

iya ya gak terasa udah 1 tahun kalian tunangan, n tinggal 1 bulan lagi akan menikah....:) moga semuanya lancar-lancar aja ya...

Reinheart mengatakan...

Yukkkkk :p, Thnks Bella, semoga semua lancar-lancar saja :)